'Gerbang' Sisterhood Modest Bazaar di City Hall, PIM 3. (FARAH)
'Gerbang' Sisterhood Modest Bazaar di City Hall, PIM 3. (FARAH)
KOMENTAR

MODINITY Group kembali menggelar Sisterhood Modest Bazaar pada 13-16 Maret 2025 bertempat di City Hall, Pondok Indah Mall 3, Jakarta.

Local fashion brand papan atas yang hadir di bazar modest fashion terbesar ini di antaranya yaitu Buttonscarves, Benang Jarum, Zyta Delia, Nada Puspita, Calla, Sylmibasic, Roola, Sattka, Vanilla Hijab, Napocut, Gaudi, Haidee & Orlin, Kami., juga Jenna & Kaia.

Dengan tiket seharga Rp35.000, para pecinta modest fashion Indonesia bisa langsung membeli fashion item favorit dari brand-brand kesayangan mereka. Bisa ditebak, antusiasme yang luar biasa terlihat dari antrean panjang di depan eskalator menuju City Hall juga di bagian entrance area bazar. Antrean tersebut merupakan langkah antisipasi dari Modinity Group yang membagi waktu kunjung bazar agar setiap pengunjung bisa merasakan pengalaman berbelanja yang sama.

Di Sisterhood Modest Bazaar kali ini, pengunjung bisa mendapatkan berbagai promo spesial dan undian berhadiah dengan pengalaman belanja super. Kamu bisa membeli tiketnya secara online di www.modinity.com/pages/smb2025 dan follow @modinityevents untuk info lebih lanjut.

Berkesempatan hadir di Sisterhood Modest Bazaar 2025, Farah.id melihat para pengunjung memadati area bazar. Hampir setiap tenant dipenuhi customer yang melihat-lihat produk yang disajikan, dan beberapa juga sudah dipenuhi antrean di area kasir.

Mulai dari dress, gamis, tunik, hingga hijab, aksesoris, sepatu, dan kosmetik, semua  tersedia di Sisterhood Modest Bazaar, semua memiliki penggemar masing-masing.

Untuk kamu yang ingin punya baju Lebaran Istimewa dari fashion brand ternama Indonesia, jangan lewatkan kesempatan keseruan belanja di Sisterhood Modest Bazaar 2025.




Serunya Main Bareng dan Bangun Silaturahmi di Bulan Ramadan Bersama LEGO

Sebelumnya

Dukung Anak-Anak dengan Penyakit Jantung Bawaan, Yayasan Jantung Indonesia Gelar Trunk Show "Ramadan with Heart" Bersama Oscar Lawalata Culture & Ghea Indonesia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel C&E